Kamis, 29 September 2016 0 komentar

Cek Koneksi Jaringan komputer - Cek Internet Conection


Cek Koneksi Jaringan komputer - Cek Internet Conection



Cek internet Conection digunakan untuk mengetahui ketersambungan komputer kita dengan komputer lain atau server yang dituju. Untuk mengetahui koneksi tersebut kita bisa menggunakan perintah ping pada command promt. Atau untuk lebih detailnya lihat langkah-langkah di bawah ini:
  1. Klik start pada windows anda kemudian pilih run, atau anda bisa menggunakan shortcut dengan menggunakan tombol (simbol windows + R) maka akan mucul seperti gambar dibawah ini:
  2. Kemudian ketikan cmd pada kotak isian dan tekan enter atau OK.
  3. Selanjutnya akan muncul tampilan cmd.exe seperti pada gambar.
  4. ketikan ping(spasi)alamat yang dituju. contoh: ping google(dot)com,  jika koneksi dalam keadaan baik maka akan ada balasan reply from ........ dari server yang dituju.
  5. Jika koneksi mengalami masalah maka akan ada pesan ----request time out---- pada layar.
 Semoga artikel ini bisa membantu .....
0 komentar

Cara Mengkrimping Kabel RJ45 dan Urutan Warna Kabel Straight & Cross


Cara Mengkrimping Kabel RJ45 dan Urutan Warna Kabel Straight & Cross

Cara Mengkrimping Kabel RJ45 dan Urutan Kabel Straight & Cross - Selain besok bakal praktek menginstall Debian 5 Server juga Konfigurasi Squid pada Debian 5 Server tidak menutup kemungkinan besok bakal mengkrimping kabel RJ45, karna seperti yang kita ketahui semua ini berhubungan dengan jaringan. Jadi dibutuhkan kabel untuk mengkoneksikannya, juga mengecek apakah konfigurasi squidnya sudah benar atau belum benar. Maka dari itu Kamu Klik memposting ini, yakni Cara Mengkrimping Kabel RJ45 dan Urutan Kabel Straight & Cross buat dipelajari jugaKan biar pinter.. hehe.. 
Naah yuk kita simak bagaimana cara-caranya dan apa saja yang diperlukan.

Sebelum memulai, tentu kita harus punya alat untuk mengkrimping seperti: 
  • Tank Crimping
  • Kabel UTP
  • Konektor RJ-45
  • Cable Tester

Tank Crimping

Tank krimping adalah alat untuk memotong kabel UTP dan untuk menjepit ujung konektor,dan ini sangat penting sekali bagi kita yang ingin belajar cara mengkrimping kabel,alat ini bentuknya hampir sama dengan Tank biasa yang sering kita lihat atau temui. Dan di bawah ini adalah gambar tank crimping: 

Kabel UTP

Kabel UTP perlu kita gunakan untuk saling menyalurkan jaringan internet,dan di dalam kabel UTP ini di dalamnya ada 8 helai kabel kecil yang berwarna-warni,dan ini warna kabel kecil yang ada di dalam kabel UTP:

URUTAN-URUTAN KABEL UTP (Straight dan Cross):
Berikut ini adalah urutan pengabelan Straight :



Ujung A

   1. Putih Orange
   2. Orange
   3. Putih Hijau
   4. Biru
   5. Putih Biru
   6. Hijau
   7. Putih Coklat
   8. Coklat

Ujung B

   1. Putih Orange
   2. Orange
   3. Putih Hijau
   4. Biru
   5. Putih Biru
   6. Hijau
   7. Putih Coklat
   8. Coklat

Berikut ini adalah urutan pengabelan Cross :


Ujung A

   1. Putih Orange
   2. Orange
   3. Putih Hijau
   4. Biru
   5. Putih Biru
   6. Hijau
   7. Putih Coklat
   8. Coklat

Ujung B

   1. Putih Hijau
   2. Hijau
   3. Putih Orange
   4. Biru
   5. Putih Biru
   6. Orange
   7. Putih Coklat
   8. Coklat

Konektor

Konektor adalah peripheral yang kita pasang pada ujung kabel UTP tujuanya agar kabel dapat kita pasang pada port LAN.



Kita harus mempunyai konektor RJ-45 untuk dipasangkan pada ujung kabel UTP. dan alat ini sangat berguna sekali.

Cable Tester
Cable Tester adalah alat untuk menguji hasil krimpingan kita,tapi kalau krimpingan kita salah maka lampu di Cable Tester ini tidak akan menyala dan kalau hasil krimpingan kita sudah benar maka lampu di Cable Tester akan menyala dengan otomatis,jadi alat ini sangan berguna bagi kita untuk mengetahui hasil krimpingan kita,di bawah ini contoh gambar Cable Tester:


Praktek membuat kabel Straight
  • Kupas bagian ujung kabel UTP, kira-kira 2 cm
  • Buka pilinan kabel, luruskan dan urutankan kabel sesuai standar TIA/EIA 368B
  • Setelah urutannya sesuai standar, potong dan ratakan ujung kabel,
  • Masukan kabel  yang sudah lurus dan sejajar tersebut ke dalam konektor RJ-45, dan pastikan semua kabel posisinya sudah benar.
  • Lakukan crimping menggunakan crimping tools, tekan crimping tool dan pastikan semua pin (kuningan) pada  konektor RJ-45 sudah “menggigit” tiap-tiap kabel.
  • Setelah selesai pada ujung yang satu, lakukan lagi pada ujung yang lain
  • Langkah terakhir adalah menge-cek kabel yang sudah kita buat tadi dengan menggunakan LAN tester, caranya masukan masing-masing ujung kabel (konektor RJ-45) ke masing2 port yang tersedia pada LAN tester, nyalakan dan pastikan semua lampu LED menyala sesuai dengan urutan kabel yang kita buat.
  • Dibawah ini adalah contoh ujung kabel UTP yang telah terpasang konektor RJ-45 dengan benar, selubung kabel (warna biru) ikut masuk kedalam konektor, urutan kabel dari kiri ke kanan (pada gambar dibawah ini urutan pin kabel dimulai dari atas ke bawah).


Demikian penjelasan Cara mengkrimping kabel RJ45, Urutan kabel Straight & Cross, dan juga praktek pemasangan kabel Straight. Semoga bermanfaat :)
Rabu, 28 September 2016 0 komentar

Langkah-LangkahMenentukan Spesifikasi Komputer Server

Langkah-LangkahMenentukan Spesifikasi Komputer Server

spesikasi komputer server
Komputer server adalah suatu komputer yang digunakan sebagai pusat penyimpanan data. Ada berbagai macam kegunaan misalnya sebagai data storage, web server, mail server, dll. Pada posting kali ini kita fokuskan pada home server dan office server.
Office server biasanya dipakai pada kantor-kantor untuk keperluan pekerjaan sehingga seluruh kantor diatur sedemikian rupa agar komputer server menjadi pusat dan staff-staff di kantor adalah client dari server tersebut. Sedangkan untuk home server adalah server sederhana yang dipakai di rumah sebagai pusat data.
Posting kali ini saya akan memberikan tips mengenai spesifikasi komputer server yang cocok sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan.

Kegunaan dari Komputer Server

Yang utama adalah menentukan dulu akan dibuat apa komputer server ini? Jika anda sudah bisa menjawab maka menentukan spesifikasinya akan lebih mudah. Dalam hal ini saya mengkategorikan menjadi 2 yaitu:
  • Office Server (Lebih ke arah penggunaan yang professional)
  • Home Server (Lebih ke arah penggunaan yang sederhana hingga medium)
Manakah yang paling sesuai dengan kebutuhan anda?
  • Jika anda menjawab office server maka saya merekomendasikan PC server build-up
  • Jika anda menjawab home server maka saya merekomendasikan PC server rakitan.
Mari kita bahas untuk lebih lanjut tentang server build-up dan rakitan.

Mau Menggunakan Server Build-up atau Rakitan?

Bagian kedua ini akan membahas lebih detail tentang komputer server build-up dan rakitan. Seperti yang sudah dijelaskan diatas jika anda sudah menjawab pertanyaan itu maka anda sudah bisa menentukan mau build-up atau rakitan. Berikut ini untuk perbandingan dari keduanya:
Komputer Server Build-Up
Komputer Server Rakitan
Spesifikasi sudah fix tidak bisa diubah. Spesifikasi berdasarkan tipe-tipe yang tersediaSpesfikasi komputer bisa anda tentukan sendiri.
Harga lebih mahalHarga lebih murah karena bisa mengatur spesifikasi sendiri
Sudah di desain khusus untuk server sehingga sudah dipastikan online 24 jam non-stop pasti kuatRancangan desain sesuai dengan spesifikasi yang anda pilih sehingga perlu hati-hati memilih.
Service center tersedia sesuai dengan merk yang anda beliService center tidak ada karena ini rakitan jadi service bisa pada toko-toko komputer.
Merk yang sering dipakai IBM, HP, Dell, etcMerk hanya berdasarkan komponen saja.
Dari perbandingan itu kita bisa langsung lebih cepat mengevaluasi manakah yang lebih tepat dan sesuai dengan kebutuhan kita? Bagian berikutnya akan kita bahas lebih teknis mengenai bagian-bagian dari spesifikasi komputer server.

Bagian-Bagian Penting Dalam Spesifikasi Komputer Server

Komputer server terdiri dari berbagai macam komponen yang dapat kita pilih, sama seperti spesfikasi komputer rakitan biasa. Untuk komputer server build-up spesifikasinya sudah ditentukan berdasarkan tipe-tipe yang ada, sedangkan jika anda merakit sendiri komputer server anda bisa menentukan sendiri. Berikut ini adalah bagian-bagian penting dalam spesifikasi komputer server:
Processor
Processor saya membaginya menjadi 2 bagian juga yaitu Intel Xeon dan Core i7/i5 (hashwel/4xxx). Untuk komputer server paling bagus menggunakn Intel Xeon karena perfoma dari processor ini memang di desain khusus untuk server. Pengaturan stabilitas, cache, dll lebih bagus daripada processor pada umumnya.
Untuk processor biasa core i7/i5 tetap bisa kalau anda jadi server tetapi hasil perfoma-nya akan kalah dengan Xeon saat melayani client-client dalam network. Core i7/i5 cocok dipakai untk individu karena lebih cepat. Jika anda pernah memakai intel Xeon anda pasti merasakan, jika anda pakai komputer server itu akan terkesan lambat. Memang Xeon lambat jika dipakai di komputer servernya tetapi dalam proses pelayanan client Xeon lebih cepat dan stabil.
Untuk komputer server pendapat saya yang penting STABIL. Karena server akan diakses oleh banyak orang jika putus nyambung atau hang akan membuat client susah. Bagi anda yang home server masih bisa menggunakan processor standart karena client yang dilayani tidak banyak dan pemakaian juga standart dan lagi anda pasti akan lebih menghemat budget.
Motherboard
Untuk motherboard saya tidak membahas begitu mendetail karena motherboard untuk Xeon biasanya menggunakan milik intel sendiri sedangkan untuk processor standart sama seperti rakitan pada umumnya motherboard dapat anda temui berbagai macam merk.
Satu hal yang pasti harus dimiliki jika anda akan memakainya sebagai office server, MOTHERBOARD HARUS MEMILIKI FITUR RAID. Fitur raid ini dipakai untuk melakukan backup antar hard disk secara otomatis. Jadi minimal anda harus memiliki 2 hard disk dengan sistem raid, secara otomatis jika hard disk 1 rusak anda tinggal langsung pasang hard disk 2 dan server siap berjalan kembali
INGAT: motherboard komputer standart tidak di desain untuk menyala 24/7 jadi harus ada jeda dimana koputer harus istirahat/mati. Sedangkan motherboard server (untuk intel Xeon) sudah di desain bisa 24/7 jadi lebih kuat tanpa harus dimatikan sekalipun.
Storage
Untuk tempat penyimpanan merk yang sering kita pakai adalah Seagate dan Western Digital (WD) tetapi untuk server ada 2 jenis koneksi yaitu SATA dan SAS. Perbedaannya adalah pada kecepatan SAS (15.000 RPM) lebih cepat daripada SATA (7200 RPM). Dan ada fitur “hot-swap”, fitur ini harus join dengan sistem RAID jadi ketika ada crach hard disk dapat langsung dilepas dan dipasang tanpa harus mematikan komputer server. Fitur ini sangat diperlukan untuk penggunaan professional sedangkan untuk home office saya rasa tidak perlu.
Memory
Untuk home office anda bisa menggunakan memory komputer pada umumnya sudah cukup sedangkan untuk office server anda bisa menggunakan memory ECC. Yang membuat beda adalah memory ECC ini dapat memperbaiki data yang corrupt sehingga mencegah komputer terjadi crash. Maka komputer server bisa berjalan lebih stabil dari komputer biasanya.
Power Supply
Power supply harus dipilih yang paling bagus, saya rekomendasikan jangan pilih yang bagus tetapi pilih yang SANGAT BAGUS. Karena komputer server harus menyala terus jadi supply power harus terus menerus dan stabil jika tidak hard disk bisa rusak atau power supply itu sendiri rusak. Karena pada umumnya server tidak boleh terganggu jika terganggu client sudah tidak bisa bekerja. Merk-merk andalan seperti Cooler master, thermaltake, silverstone, dll bisa menjadi pilihan anda.
spesikasi komputer server (2)
Casing
Casing untuk home office anda harus memilih yang luas agar sirkulasi bagus dan tidak panas. Merk yang bisa dipakai untuk home office cooler master atau simbadda sudah cukup memenuhi kebutuhan. Sedangkan untuk office server anda lebih memilih komputer server build-up dimana ada 2 jenis casing yaitu tower atau rak. Kalau tower seperti casing biasa hanya saja lebih luas sedangkan rak adalah model server seperti laci sehingga anda butuh seperti lemari dan anda memasukkan komputer seperti laci pada lemari itu.

Contoh Spesifikasi Komputer Server

Berikut ini saya memberikan contoh rakitan server yang dapat anda pakai untuk home office:
Spesifikasi 1:
  • Intel Xeon
  • Motherboard Intel
  • Hard disk 500Gb 2x
  • Memory Corsair ECC 4GB
  • Casing Tower Cooler Master (Ada berbagai macam tipe anda bisa memilih salah satu tipe)
  • Power Supply Cooler Master 500W
  • DVD Rom
  • Keyboard Mouse
  • Monitor LG 16 inch
Spesifikasi 2:
  • Intel Core i7/i5
  • Motherboard Asus Z97
  • Hard disk 500Gb 2x
  • Memory Corsair 4GB
  • Casing Tower Cooler Master (Ada berbagai macam tipe anda bisa memilih salah satu tipe)
  • Power Supply Cooler Master 500W
  • DVD Rom
  • Keyboard Mouse
  • Monitor LG 16 inch
Untuk office server anda bisa mempertimbangkan merk seperti
  • IBM
  • HP
  • Dell
Untuk office server dan menggunakan komputer server build-up spesikasi sudah ditentukan oleh setiap tipe yang dijual jadi anda tinggal memilih budget yang sesuai dengan spesifikasi yang anda harapkan. Untuk build-up casing, power supply dan motherboard sudah pasti didesain untuk menyala 24/7 non-stop. Jadi anda hanya perlu memperhatikan fitur-fitur yang dimiliki seperti sistem RAID, hot-swap dll.

Pertimbangan Menggunakan Virtualisasi

Pada jaman modern ini biasanya kantor besar membutuhkan lebih dari 1 server, untuk menghemat budget terdapat teknologi virtualisasi. Dalam suatu komputer bisa anda install software virtualisasi sehingga memungkinkan menjalankan 2 sistem operasi server. Tentunya spesifikasi dari komputer ini harus kuat.
Keuntungan menggunakan virtualisasi anda lebih hemat budget karena tidak perlu beli hardware lagi. Dan jika ada kerusakan dalam sistem operasi dapat langsung digantikan pada sistem virtual dengan cepat tanpa harus ada delay.

Sistem Operasi Komputer Server

Ada berbagai macam sistem operasi yang dipakai pada posting ini saya memperkenalkan Windows Server dan Linux. Untuk Linux saya tidak pernah menggunakannya tetapi banyak yang mengatakan bahwa pakai Linux sebagai server cukup bagus, disamping memang gratis Linux.
Untuk Windows Server sekilas saat anda setelah install tidak ada bedanya dengan sistem operasi pada umumnya. Tetapi yang sebenarnya sangat berbeda dan salah satu fitur yang harus dinyalakan adalah “Active Directory”. Jika anda tidak memakai fitur Active Directory lebih baik jangan menggunakan Window server. Active Directory benar-benar sangat memudahkan anda. Dan fiturnya sangat banyak anda tinggal mempelajarinya. Ini saya berikan link mengenai Windows Server 2012 dari channel YouTube “Eli Computer Guy”, anda dapat belajar dari video tutorialnya.

Kesimpulan

Komputer server memang anda perlukan bagi itu di rumah atau di kantor sebagai pusat data sehingga anda dapat menata lebih rapi data-data anda. Lewat posting ini semoga langkah-langkah di atas dapat membantu anda memilih spesifikasi komputer server yang tepat buat anda. Jika ada pertanyaan atau tambahan ilmu tentang komputer server silahkan langsung melalui komentar di bawah posting ini.
Baca artikel yang lain mengenai Cara Membuat Jaringan Komputer
Selasa, 27 September 2016 0 komentar

Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer

SELASA, 27 SEPTEMBER 2016

Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer


Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer

Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 – Setelah kemarin posting artikel link download gratis DriverPack Solution, kemudian saya kepikiran bagaimana kalau sekalian sharing juga bagaimana cara menggunakan DriverPack Solution? Walaupun cara install DriverPack Solution ini tergolong mudah, tapi tidak ada salahnya saya jelaskan disini. Karena mungkin saja sebagian pengunjung Info-Menarik.NET masih belum tahu dan membutuhkan penjelasan lengkap.
Kenapa saya mengatakan kalau cara menggunakan DriverPack Solution itu mudah? Karena software ini dirancang khusus dengan aplikasi scan otomatis. Artinya begitu software DriverPack Solution dijalankan, maka software ini akan mencari setiap driver hardware komponen Komputer atau Laptop yang harus diinstall atau diperbarui.
Namun perlu kita ketahui bahwa file DriverPack Solution yang kita download itu berupa fileekstensi .iso atau image files. Tanpa mempunyai aplikasi untuk mengekstrak file ekstensi .iso atau image files, maka software DriverPack Solution tidak bisa dijalankan.
Software DriverPack Solution ekstensi .iso atau image file bisa kita jalankan jika file ekstensi .iso tersebut kita burning kedalam DVD. Menurut saya kalau kita melakukan burning ke CD, ini bukan langkah yang efektif. Karena selain kita harus mempunyai DVD Blank dan DVD RAM/RW untuk burning, nantinya jika kita ingin menggunakan DriverPack Solution maka harus melalui DVD ROM.
Menurut saya lebih efektif melakukan ekstrak software DriverPack Solution ekstensi .iso atau image files daripada harus burning ke DVD. Dengan catatan kita punya media penyimpanan data eksternal seperti hardisk, flashdisk, dan sebagianya.

Berikut Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Dengan Cara Ekstrak File .ISO

Disini saya akan memberikan contoh cara ekstrak software DriverPack Solution versi 15.12 ekstensi .iso. Namun sebelumnya Anda harus sudah punya aplikasi untuk ekstrak file .iso atau image files. Banyak tersebar di internet software untuk ekstrak file .iso baik yang berbayar atau yang gratis.
Disini saya akan memberikan contoh ekstrak file ekstensi .iso dengan menggunakan softwareWinRAR. Sebetulnya tanpa menggunakan software juga kita bisa ekstrak file ekstensi .iso. Insya Allah kedepannya saya akan bahas masalah ini.
Saya asumsikan kalau Anda sekarang sudah mempunyai software WinRAR. Jadi saya tidak akan membahas lagi tentang ini. Silakan Anda buka file download DriverPack Solution 15.12 ekstensi .iso. Kemudian Anda klik kanan pada software DriverPack Solution 15.12 tersebut lalu Anda klik pilih Ekstrak berkas…
Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer 1
Tunggu beberapa saat! Karena sekarang file DriverPack Solution 15.12 Anda sedang diekstrak dengan WinRAR. Lama proses ekstrak ini bisa memakan waktu hingga 15 sampai dengan 20 menit. Tergantung speed komputer atau laptop yang Anda gunakan.
Jika proses ekstrak file .iso telah selesai, sekarang tiba saatnya untuk menggunakan DriverPack Solution 15.12. Anda klik ganda (double klik) file ekstensi DriverPackSolution.exe.
Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer 2
Contoh disini saya menggunakan DriverPack Solution pada komputer yang sudah terpasang driver, namun perlu diperbarui. Jika nanti Anda menggunakan DriverPack Solution pada komputer atau laptop baru diinstall OS Windows atau yang memerlukan pemasangan driver baru, maka akan ditampilkan beberapa pilihan driver yang harus diinstall.
Karena driver komputer yang saya gunakan menurut DriverPack Solution harus diperbarui yang dalam hal ini terdapat 27 driver, kemudian saya pilih Perbarui semua.
Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer 3
Disini kita bisa memilih driver mana saja yang ingin kita pasang atau bahkan sama sekali kita tidak ingin memasang driver tententu. Selain driver utama, DriverPack Solution juga menyediakan aplikasi pendukung lainnya seperti : Need Soft, Browser, Players, dan sebagainya. Jika kita tidak menginginkan untuk pemasangan software-software tersebut, maka klik pilih Perbarui driver. Terakhir kita klik pilih Mulai Pemasangan.
Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 Terbaru 2016 Offline Installer 4
Tunggu sampai proses penginstallan DriverPack Solution 15.12 selesai semua. Nanti jika proses pemasangan DriverPack Solution telah selesai, Anda akan diminta untuk melakukan restartkomputer atau laptop. Jika semua proses install driver DriverPack Solution 15.12 lancar tidak ada masalah, maka ketika komputer selesai restart kini driver komputer sudah uptodate.
Bagaimana mudah bukan? Mungkin hanya itu saja tulisan tentang Cara Menggunakan DriverPack Solution 15.12 yang kita lakukan dengan mengekstrak file .iso menggunakan software WinRAR. Semoga bermanfaat.

Senin, 26 September 2016 0 komentar

Pengartian Nero Express dan 5 Hal Yang Harus Dihindari Saat Menggunakan Nero

SENIN, 26 SEPTEMBER 2016

Pengartian Nero Express dan 5 Hal Yang Harus Dihindari Saat Menggunakan Nero


Pengartian Nero Express dan 5 Hal Yang Harus Dihindari Saat Menggunakan Nero
Nero express


Nero Burning ROM, biasa disebut Nero, adalah program authoring cakram optik untuk Microsoft Windows dengan Nero AG (sebelumnya Menjelang Software) yang berlokasi di Jerman. Versi 6 sampai 9 merupakan bagian dari Nero Multimedia Suite. Pada versi 10, Nero Burning Rom tersedia sebagai produk yang berdiri sendiri. Nero Linux adalah versi Linux.

Nero Burning ROM Lite dan versi OEM (dengan pembelian hardware saja) lebih murah, hardware tertentu, mengurangi versi fungsi Nero Burning ROM. Nero Burning ROM bekerja dengan sejumlah format gambar cakram optik, termasuk gambar terkompresi mentah mengikuti standar ISO9660, dan kepemilikan format file NRG Nero. Tergantung pada versi format gambar lebih mungkin native didukung. Untuk menggunakan lebih banyak format, terutama FLAC lossless, WavPack, dan Mempersingkat, perlu untuk menginstal modul program tambahan. Modul, yang disebut plug-in atau codec, sering tersedia secara bebas. Nero AG menjual beberapa video dan audio proprietary plug-in.

Nero Burning Rom. Versi lengkap dari aplikasi, yang ditujukan untuk pengguna PC tingkat lanjut.
Nero Express edisi sederhana dari Nero Burning ROM ditargetkan pada pengguna entry-level, tersedia dengan Nero software suite. Meskipun Nero Express tidak sekuat fitur lengkap Nero Burning ROM, fitur antarmuka pengguna yang lebih ramping, dan menawarkan lebih luas fitur daripada yang ditawarkan oleh Windows. Nero Express juga terintegrasi ke dalam perangkat lunak Nero suite, terutama dalam edisi OEM perangkat lunak ini yang kekurangan Nero Burning ROM.

Nero Kwik Bakar adalah komponen perangkat lunak freeware Suite Nero Kwik Media dan hanya menyediakan dasar CD / DVD menyalin dan penciptaan pilihan. Pada awalnya dirilis bersama versi 9.4.12.3 sebagai program mandiri bernama Nero BurnLite

Nero Linux adalah inkarnasi mandiri yang lebih baru dari Nero Burning ROM yang bekerja pada berbagai distribusi Linux. Nama program dikonfirmasi menjadi permainan kata, seperti yang terlihat seperti "Nero Burning Roma" (lihat Kebakaran Besar Roma) dan lebih jadi ketika diterjemahkan ke bahasa lain Latin dan Jerman.

Versi Nomor Nero Aplikasi Release Date Catatan

Nero Burning ROM 1
Pada tahun 1997 rilis pertama versi 1.
Pada tahun 1997 rilis terakhir dari versi 1.

Nero Burning ROM 2 
Pada tahun 1997 Pertama rilis versi 2.
Pada tahun 1997 rilis terakhir dari versi 2.

Nero Burning ROM 3 
Pada tahun 1997 Pertama rilis versi 3.
Pada tahun 1998 rilis terakhir dari versi 3.

Nero Burning ROM 4 
Pada tahun 1999 Pertama rilis versi 4.
CD-ROM UDF dan UDF / ISO (Bridge) dukungan tambahan. Nero Sampul Editor.
Pada tahun 1999 versi terakhir untuk Windows 3.x (membutuhkan Win32s).
20 Maret 2000 rilis terakhir dari versi 4.
Fitur baru termasuk kembar VQ Encoding / Decoding, audio gema filter, dan audio drag & drop diimplementasikan untuk Windows 2000.

Nero Burning ROM 5
Pada tahun 2000 Pertama rilis versi 5.
30 April 2001 Mayor pembaruan. Fitur baru termasuk Nero Wave Editor, Advanced Nero Sampul Designer, Nero MPEG1 Video Encoder, VCD / SVCD menu Penciptaan, Audio Plug-In Interface, Tertanam Nero API (Application Program Interface), Nero Toolkit.
25 Agustus 2001 versi pertama untuk mendukung pembakaran DVD. 
4 Juli 2002 Versi pertama dengan codec plug-in support (misalnya, menulis FLAC, WavPack, MP4 dll file ke CD Audio), Windows XP Dukungan.
2 Maret 2004 rilis terakhir dari versi 5. Versi terakhir untuk Windows 95A. Nero 6 membutuhkan. Windows 95B / 98 atau yang lebih baru. 

Nero Burning ROM 6
Pada 25 Juli 2003 rilis pertama versi 6. Versi awal dari Nero versi 6 akan membakar hanya DVD data menggunakan sistem file ISO 9660. Meskipun DVD drive tampaknya tidak memiliki kesulitan membaca single-layer disc, kompatibilitas dengan dual-layer disc bermasalah.
18 Juni 2004 versi terakhir untuk Windows NT 4.0.
17 Februari 2005 Ditambahkan dukungan LightScribe.
31 Juli 2007 rilis terakhir dari versi 6. Versi awal dari Nero versi 6 akan membakar hanya DVD data menggunakan sistem file ISO 9660. Meskipun DVD drive tampaknya tidak memiliki kesulitan membaca single-layer disc, kompatibilitas dengan dual-layer disc bermasalah.
18 Juni 2004 versi terakhir untuk Windows NT 4.0. 
17 Februari 2005 Ditambahkan dukungan LightScribe.
31 Juli 2007 rilis terakhir dari versi 6.

Nero Burning ROM 7
Pada 31 Oktober 2005 rilis pertama versi 7. Untuk alasan yang tidak diketahui, Nero 7 Ultra Edition Peningkatan untuk Amerika Utara tidak memiliki Labelflash atau DiscT @ 2 dukungan Nero 7 Premium untuk Eropa tidak.
28 Agustus 2006 Versi terakhir Untuk Windows 98 / ME. 
18 September 2006 dukungan Diperkenalkan untuk LightScribe dan Blu-ray Disc perangkat.
16 Oktober 2006 Dirancang untuk berjalan pada Windows Vista.
18 Januari 2007 resmi bersertifikat untuk Windows Vista. Tetap semua sebelum melaporkan kekurangan, diperbarui dukungan booktype, dan menambahkan pilihan selanjutnya untuk cakram definisi tinggi.
20 Maret 2007 Bugfix rilis.
4 Juli 2007 Bugfix rilis.
21 Januari 2010 Bugfix rilis.
11 Maret 2010 Windows 7 pembaruan kompatibilitas.

Nero Burning ROM 
Pada1 Oktober 2007 Pertama rilis versi 8.
19 Desember 2007 Ditambahkan dukungan untuk DualLayer DVD-RW media termasuk lapisan melompat persimpangan.
12 Maret 2008 perbaikan bug kecil. Peningkatan kompatibilitas pemutaran untuk Blu-ray.
Juli 2008 perbaikan bug kecil. NeroShowTime memperoleh dukungan untuk DXVA 2.0 dan ATI UVD.
17Desember 2008
11 Januari 2010 rilis Sebelum versi 8.
15 Maret 2010 rilis terbaru dari versi 8. Versi terakhir Untuk Windows 2000

Nero Burning ROM 9
Pada 29 September 2008 Pertama rilis versi 9. rilis pertama untuk mendukung Windows 7.
16 Oktober 2008
17 Desember 2008
2 Juni 2009
29 Juni 2009
28 Agustus 2009
9 Oktober 2009
24 Maret 2010
3 Maret 2011 rilis terbaru dari versi 9. Dan lain sebagainya

Cara Burning dengan NERO EXPRESS

Pada Postingan kali ini saya menjelaskan tentang Cara Burning dengan NERO EXPRESS
Nero adalah sofware yang digunakan untuk menyimpan dokomen / file yang ada di komputer ke dalam Compack Disk (CD)/ DVD. Dalam Menyimpan dokomen / file ada syarat-syarat yang harus di sediakan adalah sobat harus memiliki CD RW atau DVD R/RW.


Bagaimana cara Burning dengan NERO EXPRES :

1. Buka shortcut NERO EXPRESS
2. Pilih kategori yang anda ingin masukkan, misal : Data -> Data CD
3. Klik Add untuk memilih dokumen / file yang di inginkan
4. Pilih dokomen / file, kemudian klik Add -> close -> Next
5. Ganti nama dengan nama yang di inginkan
6. Kemudian Klik Burn
7. Masukkan CD/DVD, Tunggu proses Sampai selesai.
8. Jika proses telah selesai, Klik OK -> Next
9. Jika sobat ingin mengulangi proses pilih New Project, Jika ingin meyimpan pilih save project
10. Jika ingin mengakhiri pilih Close, pada tolbar paling atas.

Sumber : http://123ayamariam.blogspot.com/2015/01/nero-ex.html


5 Hal yang harus dihindari saat menggunakan Nero


Nero merupakan software yang sangat banyak digunakan oleh seluruh pengguna komputer, fungsinya yang sangat penting nero juga sudah menjadi program yang familiar untuk digunakan sebagai ahlinya dalam bidang format ISO. Dari mulai burning sampai design cover DVD. Tetapi taukah anda bahwa software ini sangat sensitif dalam arti software ini dapat membawa kerusakan pada hardware yang ada pada komputer anda. Mengapa begitu ? bukankah Nero merupakan software yang sudah berlisensi secara resmi ? nah itu dia yang akan saya bahas pada kesempatan kali ini. Langsung saja lah pada inti pembicara, Sebenarnya pada saat kita menjalankan nero ada beberapa hal yang harus dihindari dan gak boleh kita lakukan, apa saja itu ? mari kita simak .
1. Meletakkan laptop pada kondisi yang tidak rata. Saat anda sedang menjalankan nero terutama pada saat anda burning file ke DVD, anda tidak boleh meletakkan laptop anda dalam kondisi miring, hal ini dapat menyebapkan CD room yang bekerja dapat terganggu, system optik pada CD room tidak akan bekerja secara maksimal jika ia membaca DVD dalam kondisi miring. Usahakan anda letakkan laptop pada posisi yang tidak akan dirubah sebelum proses burning selesai.
2. Hati-hati terhadap antivirus anda. Saya pernah punya pengalaman, saya ingin memasukkan file instalasi OS ke DVD, sebelumnya pada OS tersebut sudah saya masukkan keygennya, Setelah saya burning itu file, eh ternyata sampai ditengah Antivirus saya memberhentikan proses burning nero, saya sempat bingung, ternyata keygen yang saya masukin ke OS tadi kebaca oleh antivirus saya. DVD sudah terlanjur keluar duluan dari CD room, dan dengan sangat menyesal DVD itu sudah gak bisa lagi dipakai. Jadi intinya matiin dulu itu antivirus kalau sekiranya mau burning file-file yang berbau keygen, aktivator tan sejenisnya. Kan sayang tu DVD klau sampai rusak karna hal sepele.
3. Jangan buka2 local disk. Mengapa tidak boleh buka local disk pada saat nero berjalan ?? jadi gini gan, pada saat kita  burning, usahain jangan diganggu deh kinerja tu nero, bisa-bisa file yang anda masukkan ke DVD bisa terganggu. Soalnya sangat sensitif jika terjadi kesalahan. Laptop dalam kondisi diam usahakan hanya program nero aja yang berjalan. Walaupun belum ada pengalaman yang fatal tentang hal ini, ya setidaknya jaga-jaga aja demi kelancaran proses yang sangat penting itu ( JIaahh, penting la konon :D ) 
4. Jangan matikan laptop jika proses sedang berjalan. Nah ini ni poin pentingnya, Seandainya anda melakukan proses burning di laptop, pakai aja tu batrai, manatau listrik drop secara spontan laptop pun mati. ini sangat berakibat pada optik lensa CD room, Optik akan gampang rusak jika mengalami hal ini, apalagi jika sedang digunakan. Hal ini bahaya juga pada saat anda memutar film menggunakan DVD.
5. Yang terakhir, Jangan di cencel kalau nero sudah berjalan. Jika anda cencel proses nero yang sedang bekerja, ini sama saja tidak ada gunanya. maka otomatis DVD yang sudah digunain gak bisa dipakai lagi karna nero menganggap cencel itu adalah proses selesai. Soalnya saya udah pernah nyoba gan ( Waktu begok-begoknya belajar komputer ) dan hasilnya sangat mengecewakan :D .
Mungkin itu aja pengalaman yang bisa saya sharing buat anda-anda semua, semoga bermanfaat.
 
Sumber : http://penggunacerdas.blogspot.co.id/2013/02/5-hal-yang-harus-dihindari-saat.html
 
;